HR. Ibnu Majah dan Abi Ad-Dunya : "Secerdik-cerdik manusia ialah orang yang paling banyak mengingat kematian dan yang paling gigih membuat persiapan dalam menghadapi kematian itu."
Alamat Akun
http://jamilazzaini.kotasantri.com
Bergabung
24 Juni 2009 pukul 05:31 WIB
Domisili
Jakarta Selatan - DKI Jakarta
Pekerjaan
Trainer
Jamil Azzaini adalah seorang trainer sekaligus Inspirator. Rekan-rekannya menyebut sebagai Inspirator Sukses Mulia. Julukan itu muncul didasari oleh kepiawaiannya mendorong orang untuk selalu meraih kehidupan terbaik: Sukses Mulia. Sukses adalah orang yang memiliki 4-ta (harta, tahta, kata dan cinta) yang tinggi, 4-ta itu diperoleh dengan memperhatikan etika dan agama yang …
http://jamilazzaini.com
http://facebook.com/jamilazzaini
http://twitter.com/jamilazzaini
Tulisan Jamil Lainnya
Alihkan Perhatian
2 Desember 2013 pukul 18:00 WIB
Apa Peninggalanmu?
26 November 2013 pukul 19:00 WIB
Jeda itu Menambah Bahagia
20 November 2013 pukul 18:00 WIB
LDR
16 November 2013 pukul 21:00 WIB
Kehilangan Sensitivitas
15 November 2013 pukul 18:00 WIB
Pelangi
Pelangi » Percik

Jum'at, 6 Desember 2013 pukul 20:00 WIB

Bersahabatlah dengan Tulus

Penulis : Jamil Azzaini

Andai Anda meninggal hari ini, kira-kira berapa orang yang menghadiri pemakaman Anda? Walau banyaknya jumlah yang hadir, tidak mencerminkan Anda menjadi calon penghuni surga atau tidak, namun itu menunjukkan kemampuan Anda membangun persahabatan dan memberi pengaruh di dalam kehidupan. Orang beriman yang punya banyak sahabat dan memberi banyak pengaruh, berpeluang besar layak menjadi penghuni surga.

Betapapun hebatnya kita, pasti memerlukan orang lain. Orang-orang yang hanya fokus pada dirinya sendiri dan mengabaikan membangun persahabatan, akan mudah stres dan sulit berkembang. Menambah sahabat boleh jadi menjadi pintu masuk bagi tumbuh dan berkembangnya ilmu baru. Satu sahabat melahirkan sahabat-sahabat baru yang lebih beragam. Hidup semakin berwarna.

Karena itu, mulai detik ini, jauhi mental Lone Ranger alias jagoan yang sendirian. Buat apa menjadi jagoan bila sendiri, hidup itu memerlukan senyuman, pelukan, tepuk tangan, kritikan, dan interaksi dengan orang lain. Dan semua itu semakin nikmat bila dilakukan oleh sahabat dekat.

Perbanyaklah sahabat dengan niat dan semangat yang tulus. Jangan menambah sahabat karena ingin memperalat dan demi kepentingan Anda semata. Jangan meminta pin BB atau nomor telepon hanya karena ingin menambah daftar orang yang ingin Anda broadcast atau prospek. Itu merusak nilai persahabatan.

Dalam membangun persahabatan, sikap yang harus diutamakan adalah “to give”, bukan “to get”. Percayalah, semakin banyak Anda “to give”, maka Anda akan mendapat respek yang berlimpah dari sahabat Anda. Jangan rusak persahabatan Anda dengan mengedepankan dan hanya mengutamakan “to get, to get, to get.” Bila ini yang terjadi, sebaiknya Anda get out dari lingkaran persahabatan.

http://jamilazzaini.com

Suka

Dipersilahkan untuk menyebarkan tulisan ini dalam bentuk apa pun, asalkan tetap menjaga kode etik dengan mencantumkan Jamil Azzaini sebagai penulisnya dan KotaSantri.com sebagai sumbernya.

mang_unus | Wiraswasta
Semoga dapat menjadi wasilah untuk semua; berbagi ilmu, memupuk ukhuwah, mengokohkan keimanan, menopang keistiqamahan.
KotaSantri.com © 2002 - 2025
Iklan  •  Jejaring  •  Kontak  •  Kru  •  Penulis  •  Profil  •  Sangkalan  •  Santri Peduli  •  Testimoni

Pemuatan Halaman dalam 0.1180 Detik

Tampilan Terbaik dengan Menggunakan Mozilla Firefox Versi 3.0.5 dan Resolusi 1024 x 768 Pixels