Ibn Qudamah : "Ketahuilah, waktu hidupmu sangat terbatas. Nafasmu sudah terhitung. Setiap desahnya akan mengurani bagian dari dirimu. Sungguh, setiap bagian usia adalah mutiara yang mahal, tak ada bandingannya."
Alamat Akun
http://riana_azzahra.kotasantri.com
Bergabung
21 Februari 2009 pukul 13:00 WIB
Domisili
Bekasi - Jawa Barat
Pekerjaan
Karyawan Swasta
http://razzahra.multiply.com
http://facebook.com/riana azzahra
Tulisan Riana Lainnya
Belajar dari Ibunda Ismail AS
6 Maret 2012 pukul 16:00 WIB
Do'aku PadaMu
30 November 2009 pukul 17:15 WIB
Ketika Aku Jatuh Cinta
14 Oktober 2009 pukul 19:21 WIB
Mencari Sahabat
14 September 2009 pukul 20:05 WIB
Karena Cinta
7 Agustus 2009 pukul 20:13 WIB
Pelangi
Pelangi » Cermin

Selasa, 11 Desember 2012 pukul 13:30 WIB

Anak Kecil yang Takut Api Neraka

Penulis : Riana Azzahra

Dalam sebuah riwayat mengisahkan, bahwa ada seorang lelaki tua sedang berjalan-jalan di tepi sungai. Ketika sedang berjalan-jalan, dia melihat seorang anak kecil sedang mengambil wudhu' sambil menangis.

Lelaki tua itupun berkata, "Wahai anak kecil, kenapa kamu menangis?"

Maka berkata anak kecil itu, "Wahai pak tua, saya telah membaca ayat Al-Qur'an, 'Wahai orang-orang yang beriman, jagalah olehmu sekalian akan dirimu.' Saya menangis, sebab saya takut akan dimasukkan ke dalam api neraka."

Berkatalah lelaki tua itu, "Wahai anak kecil, janganlah kamu takut, sesungguhnya kamu terpelihara dan kamu tidak akan dimasukkan ke dalam api neraka."

Berkata anak kecil itu, "Wahai pak tua, pak tua adalah orang yang berakal. Tidakkah pak tua lihat kalau orang menyalakan api, maka yang pertama sekali yang mereka akan letakkan ialah ranting-ranting kayu yang kecil dahulu, kemudian baru mereka letakkan yang besar. Jadi tentulah saya yang kecil ini akan dibakar dahulu sebelum orang dewasa dibakar."

Berkata lelaki tua itu, sambil menangis, "Sesungguhnya anak kecil ini lebih takut kepada neraka daripada orang yang dewasa, maka bagaimanakah keadaan kami nanti?"

http://razzahra.multiply.com

Suka

Dipersilahkan untuk menyebarkan tulisan ini dalam bentuk apa pun, asalkan tetap menjaga kode etik dengan mencantumkan Riana Azzahra sebagai penulisnya dan KotaSantri.com sebagai sumbernya.

Yussi | Karyawati
Subhanallah sekali bisa bergabung di KotaSantri.com. Barakallah...
KotaSantri.com © 2002 - 2026
Iklan  •  Jejaring  •  Kontak  •  Kru  •  Penulis  •  Profil  •  Sangkalan  •  Santri Peduli  •  Testimoni

Pemuatan Halaman dalam 0.0933 Detik

Tampilan Terbaik dengan Menggunakan Mozilla Firefox Versi 3.0.5 dan Resolusi 1024 x 768 Pixels