|
Anis Matta : "Pahlawan bukanlah orang suci dari langit yang diturunkan ke bumi untuk menyelesaikan persoalan manusia dengan mukjizat, secepat kilat untuk kemudian kembali ke langit. Pahlawan adalah orang biasa yang melakukan pekerjaan-pekerjaan besar, dalam sunyi yang panjang, sampai waktu mereka habis."
|
|
|
d3frd@yahoo.com |
|
http://facebook.com/defarida |
|
defarida@gmail.com |
|
http://twitter.com/defarida |




Senin, 6 Februari 2012 pukul 15:15 WIB
Penulis : Ade Farida
Syukurku...
Atas segala yang KAU beri untukku
Tawa bahagia juga air mata kesedihan
Nikmat sehat juga sakit yang terasa
Bunga indah beserta durinya
Karena kuyakin KAU tak pernah salah memberi
Syukurku...
Atas indahnya rajutan kehidupan yang tersulam untukku
Segala keindahan melebihi syukur yang tersampaikan padaMU
Segala makna yang terkandung dalam skenarioMU
Merupakan hadiah prestasi kehidupan bagi bingkai kesabaran
Berkah keikhlasan dalam setiap sujud keagungan
Syukurku...
Untuk ampunanMU atas segala khilaf diri
Yang sering terbawa hasrat duniawi
Mengejar sesuatu yang tak hakiki
Lupa, bahwa ENGKAUlah tempat kembali
sekaligus pemilik diri ini
Syukurku... untukMU, RABB pemilik alam semesta
Dipersilahkan untuk menyebarkan tulisan ini dalam bentuk apa pun, asalkan tetap menjaga kode etik dengan mencantumkan Ade Farida sebagai penulisnya dan KotaSantri.com sebagai sumbernya.