|
HR. Ahmad & Al Hakim : "Kemuliaan orang adalah agamanya, harga dirinya (kehormatannya) adalah akalnya, sedangkan ketinggian kedudukannya adalah akhlaknya.
"
|
|
|
fziah05@ymail.com |
|
http://facebook.com/fauziah humaira |
|
http://twitter.com/sihaizirah |





Senin, 22 April 2013 pukul 22:30 WIB
Penulis : Fauziah Humaira
Aku bergumam pada diriku sendiri, "Arrgg, kenapa harus musik ini? Di saat-saat seperti ini? Sungguh tidak tepat." Egoku terasa meluap-luap seperti larva yang dihembuskan gunung Merapi.
Kenapa harus musik ini? Betul-betul memperjelas batas perbedaan. Setiap baris syair yang dilagukan, aku sama sekali tidak mengerti.
Kenapa harus musik ini? Sangat asing. Tidak mengerti. Namun jelas, seolah memperolok diriku, mengasingkanku. Jauh dari keramahtamahan mereka selama ini.
Kenapa harus musik ini? Aku pencinta senja. Aku benci musik ini. Kau merebut senjaku. Kau merebut senyumku.
Kenapa harus musik ini? Kau mengoyak telingaku, membuat perih mataku, membuat jantungku berdetak semakin kencang. Dan aku berteriak keras, "Aku benci senja ini!"
Dipersilahkan untuk menyebarkan tulisan ini dalam bentuk apa pun, asalkan tetap menjaga kode etik dengan mencantumkan Fauziah Humaira sebagai penulisnya dan KotaSantri.com sebagai sumbernya.