|
QS. Al-Hujuraat : 13 : "Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikan kamu berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya kamu saling kenal mengenal. Sesungguhnya orang yang paling mulia di antara kamu di sisi Allah ialah orang yang paling bertakwa di antara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha Mengenal."
|
|
http://facebook.com/Nasri Adly Bakongan |





* Jika anda lolos dari jebakan yang ke 3, katakanlah anda tidak mau melakukan dosa-dosa besar. Iblis datang dengan jebakan ke 4, anda akan ditawarkan dosa-dosa kecil, dengan halus iblis membisikkan dalam hati anda : berbuat dosa itu manusiawi, kita akan jadi malaikat kalau tidak pernah berbuat dosa, lagi pula Allah Maha Pengampun dan Maha Penyayang. Allah akan mengampuni dosa-dosa kecil selama anda meninggalkan dosa-dosa besar, dilupakan oleh iblis dan orang-orang yang rawan iblis akan sabda nabi SAW : " Janganlah meremehkan dosa, karena dosa-dosa kecil akan menjadi besar bila orang menghimpunnya ", sekecil apapun dosa kita jika ditumpuk dan ditumpuk lama-lama akan menjadi besar. Ali bin Abi Thalib berkata, " Dosa paling besar adalah dosa yang dianggap kecil oleh pelakunya." Wahai saudaraku berhati-hatilah anda, iblis sangat lihai dalam menjebak kita. Jebakan yang ke 5 insya Allah akan kita tulis pada waktu yang lain.
| Bagikan | Tweet |
|
--- 0 Komentar ---