
Bilik » Dapur | Ahad, 21 Oktober 2012 pukul 16:00 WIB
Sup Udang Jamur Tiram
Penulis : Rifatul Farida
Bahan
- Udang, 1/2 kg.
- Jamur tiram, 1/4 kg.
- Wortel, 1 buah.
- Buncis, 7 buah.
- Bunga kol, 1/4 kg.
- Daun bawang, 2 tangkai.
- Tomat, 1 buah.
- Bawang putih, 2 siung.
- Merica bubuk, 1/4 sendok teh.
- Kaldu ayam bubuk, 1/2 sendok teh.
- Garam, secukupnya.
- Gula pasir, secukupnya.
- Bawang goreng untuk taburan.
Cara Membuat
- Buang kulit dan kepala udang, suwir-suwir jamur tiram, potong bulat tipis wortel, potong buncis sekitar 3 cm, petik bunga kol sesuai tangkainya.
- Didihkan air, keprak bawang putih, masukkan. Beri garam dan gula pasir secukupnya. Masukkan udang, tunggu hingga setengah matang.
- Masukkan buncis, wortel, bunga kol, jamur tiram, matangkan. Masukkan kaldu ayam bubuk dan merica bubuk, tambahkan irisan daun bawang dan tomat yang dipotong dadu. Angkat.
- Sajikan dengan taburan bawang goreng.
Selamat mencoba.
KotaSantri.com © 2002-2026