
Bilik » Dapur | Ahad, 1 Mei 2011 pukul 12:30 WIB
Soto Padang
Penulis : esa efriyani
Bahan Utama
- 600 gr daging.
- 2 buah pekak.
- 2 buah kapulaga.
- 2 buah cengkeh.
- 1 liter air.
- Minyak untuk menggoreng.
Bahan Bumbu Perebus Daging
- 2 siung bawang putih.
- 1 sdt ketumbar.
- 1 sdt garam.
Bahan Bumbu Halus
- 8 siung bawang merah.
- 5 siung bawang putih.
- 3 cm kunyit.
- 2 cm lengkuas.
- 2 batang sereh, ambil bagian putihnya, memarkan.
- 4 lembar daun jeruk.
- 2 lembar daun salam.
- Garam.
- Merica.
Cara Membuat
- Rebus daging dalam bumbu perebus hingga empuk. Angkat dari kaldu, potong tipis, dan goreng hingga renyah.
- Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan ke dalam kaldu, tambahkan cengkeh, kapulaga, daun jeruk, daun salam, sereh, garam, dan merica.
- Masukkan daging kembali ke dalam kaldu dan didihkan.
- Angkat dan sajikan dengan pelengkapnya : 50 gram soun, perkedel, daun bawang yang diiris tipis, jeruk nipis, dan kerupuk merah.
KotaSantri.com © 2002-2026